Artrhopoda: Pengertian, Ciri-Ciri, Jenis dan Organ Tubuh
Artropoda adalah filum yang paling besar dalam dunia hewan dan mencakup serangga, laba-laba, udang, lipan, dan hewan sejenis lainnya. Artropoda biasa ditemukan di laut, air tawar, darat, dan lingkungan udara, termasuk berbagai bentuk simbiosis dan parasit.
Nah, dibawah ini akan dibahas tentang filum artropoda. Yuk, simak pembahasannya!
Ciri-Ciri Arthropoda
Tubuh dan kaki bersegmen
Eksoskeleton (dinding tubuh) berkitin dan bersegmen
Alat mulut beruas dan dapat beradaptasi untuk makan
Bernafas dengan permukaan tubuh, insang, dan trakea
Alat pencernaan makanan berbentuk tabung, terletak di sepanjang tubuh
Alat pembuangan melalui pipa panjang pada rongga tubuh
Bentuk tubuh bilateral simetris
Tubuh dibungkus oleh zat kitin
Sistem saraf tangga tali
Jenis-Jenis Arthropoda
- Arachnida
Arachnida berasal dari bahasa Yunani, yakni Aracno artinya laba-laba dan memiliki dua bagian tubuh utama, yaitu bagian depan adalah kepala dan bagian belakang adalah perut. Tetapi pada kalajengking terdapat tiga bagian tubuh yaitu depan(kepala), tengah(badan) dan belakang(ekor).
2. Crustacea
Crustacea adalah satu di antara kelas arthropoda yang hidupnya di air. Crustacea bisa ditemukan di air laut atau di air tawar.
3. Myriapoda
Kata myriaooda berasal dari bahasa Yunani yakni 'myria' yang berarti banyak, dan 'podos' yang berarti kaki. Sesuai namanya itu, myriapoda adalah kelompok hewan dengan kaki yang cukup banyak.
4. Insecta
Kata insecta diambil dari bahasa Latin, yang berarti serangga. Insecta adalah satu-satunya hewan dalam kelompok invertebrata yang mempunyai kemampuan untuk terbang. Spesies dalam kelas tersebut sangat banyak. Jumlah spesies insecta yang sudah dikenali kurang lebih sekitar 750 ribu spesies. Cabang ilmu yang mempelajari mengenai serangga ini disebut Entomologi.
Sistem Organ Artrhopoda
- sistem Pencernaan
Percernaan arthropoda adalah merupakan sistem pencernaan yang sempurna terdiri dari, mulut, esofgus, lambung, usus dan anus. Mulutnya dilengkapi dengan alat-alat mulut dan anus terdapat segmen posterior.
- Sistem Pernapasan Arthropoda
Sistem pernapasan pada arthropoda berbagai macam tergantung kepada jenisnya, terdapat yang bernapas itu dengan menggunakan insang, paru-paru, trakea, atau juga dengan melalui pori-pori di permukaan seluruh tubuhnya.
- Sistem Peredaran Darah
Peredaran darah pada Arthropoda adalah terbuka dan darahnya berwarna biru, karena darah arthropoda mengandung hemosianin.
- Sistem Saraf Arthropoda
Sistem saraf arthropoda merupakan sistem saraf tangga tali berjumlah sepasang yang terletak pada sisi ventral tubuhnya. Arthropoda ini mempunyai alat peraba berupa antena pada tubuhnya.
- Sistem Ekskresi Arthropoda
Arthropoda memiliki sistem ekskresi berupa kelenjar hijau atau dengan pembuluh malpigih yang ada pada usus belakang. Kelenjar ini adalah tempat untuk dikeluarkannya sisa metabolisme tubuh.
- Sistem Reproduksi Arthropoda
Sistem Reproduksi arthropoda ini dapat berlangsung dengan secara seksual atau juga aseksual. Secara seksual itu melalui proses paedogenesis, yakni reproduksi dengan pembuahan oleh hewan jantan serta biasanya terjadi pada individu muda.
Sedangkan untuk reproduksi aseksual dengan melalui proses partenogenesis yakni reproduksi itu tanpa pembuahan oleh hewan jantan.
Demikian informasi tentang artrhopoda: pengertian, ciri-ciri, jenis dan organ tubuh yang menarik untuk diketahui. Selamat membaca dan semoga bermanfaat!